MAGELANG, KOMPAS.com — Kabar gembira untuk masyarakat yang tinggal di 11 kecamatan di lereng Gunung Merapi Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Pasalnya, segala urusan kesehatan mulai bulan Maret hingga Desember 2011 akan dijamin gratis oleh pemerintah.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Magelang dr Hendarto mengatakan, pemberian pelayanan kesehatan gratis itu melalui program Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) bagi seluruh anggota keluarga, seluruh jenis penyakit, dan seluruh kalangan ekonomi.
"Tidak hanya warga korban erupsi, tetapi juga korban lahar dingin. Tahun ini dapat Jamkesmas secara gratis tanpa pandang bulu, seluruh keluarga dan seluruh penyakit," kata Hendarto, Kamis (7/4/2011).
Namun, kebijakan itu ternyata belum sepenuhnya tersosialisasi dengan baik. Widarti, warga Kecamatan Srumbung, Magelang, misalnya, hingga kini mengaku belum mengetahui adanya kebijakan pemerintah tentang pembebasan biaya kesehatan itu.
"Belum tahu, kebetulan selama tahun 2011 ini saya juga belum pernah periksa, baik ke puskesmas, maupun rumah sakit," ujar Widarti.
http://regional.kompas.com/read/2011/04/07/22075212/Warga.Merapi.Berobat.Gratis.Setahun
No comments:
Post a Comment